Selamat Datang di Live Streaming LPP RRI Singaraja. Dengarkan RRI Singaraja melalui Live Streaming PRO 1 dan PRO 2

 

Recent News

  • KOPERASI MENDUKUNG LAJU PERTUMBUHAN EKONOMI BULELENG
    Singaraja (02/12) --- Mewujudkan pembangunan di bidang ekonomi dalam arti luas bukan semata mata tanggung jawab pemerintah daerah saja namun dibutuhkan peran serta pelaku ekonomi seperti dunia usaha swasta, BUMN, BUMD, termasuk juga koperasi. Terkait hal itu seperti diakui Plt. Kepala Dinas Koperasi, Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Buleleng Ir. Made Arnika, pemerintah daerah sangat berkomitmen menumbuh kembangkan dunia usaha swasta (sektor riil) utamanya kegiatan usaha koperasi sebagai salah satu penggerak pembangunan bidang ekonomi di Kabupaten Buleleng. Melalui komitmen tersebut dalam perkembangannya jumlah koperasi di daerah ini dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. 

    Menurut Made Arnika, perkembangan jumlah koperasi di Buleleng dapat dilihat dari tahun 2011 jumlah koperasi di daerah ini sebanyak 353 unit. Sedangkan untuk tahun 2012 hingga Oktober meningkat menjadi 364 unit koperasi dengan total aset sekitar Rp.352 milyar, volume usaha Rp.270 milyar, serta sisa hasil usaha (SHU) yang dicapai sebesar Rp.7 milyar dengan menyerap 1.304 orang tenaga kerja. Ini menunjukkan peranan koperasi dalam mendukung laju pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Buleleng cukup besar. 

    Made Arnika menegaskan, sebagai indikatornya dapat dilihat dari jumlah uang yang beredar di masyarakat melalui kegiatan usaha koperasi sebesar Rp.270 milyar lebih. Mengingat demikian pentingnya peran koperasi dalam menunjang laju pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Buleleng, selaku Plt. Kepala Dinas Koperasi Perdagangan dan Perindustrian Buleleng, Ir. Made Arnika berupaya meningkatkan pembinaan penyuluhan dan pelatihan terhadap lembaga koperasi yang ada dalam wilayah kerjanya dengan menggandeng lintas terkait. (SITI NUR)






PRO 3 RRI Live Streaming


 





Email

Log InLog In

Get our toolbar!

PageRank