Selamat Datang di Live Streaming LPP RRI Singaraja. Dengarkan RRI Singaraja melalui Live Streaming PRO 1 dan PRO 2

Custom Search

 

Recent News

  • SMANSA SINGARAJA TERIMA MINIBUS DARI ALUMNUS

    Singaraja (2/7) --- Demi menunjang berbagai kegiatan operasional sekolah khususnya dalam hal mobilitas, para alumnus SMANSA yang tergabung dalam Forum Reuni Agung SMA Negeri 1 Singaraja berinisiatif untuk memfasilitasi hal tersebut dengan memberikan bantuan berupa sebuah kendaraan minibus berkapasitas 40 penumpang. Bantuan tersebut diberikan oleh Wakil Bupati Buleleng, dr. Nyoman Sutjidra, Sp.OG., tadi pagi, Selasa (2/7), selaku wakil dari para alumnus lintas generasi SMANSA Singaraja. Pihaknya sangat berharap agar bantuan berupa kendaraan operasional tersebut dapat dimanfaatkan sebaik mungkin sebagai penunjang kegiatan siswa, guru, maupun pegawai yang terkait dengan kepentingan pendidikan maupun sekolah. 

    Mobil ini kami sumbangkan demi membantu persoalan sarana transportasi di Smansa Singaraja. Kami memahami bahwa kuantitas kegiatan luar siswa di sekolah ini sangatlah tinggi, contohnya untuk memudahkan mobilitas para siswa untuk mengikuti lomba ke luar daerah, tandas Wabup Sutjidra. Wabup juga menambahkan bahwa biaya operasional untuk perawatan minibus ber nomor polisi B 7085 WDA tersebut akan dibiayai oleh ikatan alumnus SMANSA Singaraja.

    Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Singaraja, Drs. Putu Arimbawa selaku penerima bantuan mengaku sangat terbantu oleh kepedulian para alumnus Smansa Singaraja yang selama ini telah memberikan berbagai kontribusi terhadap perkembangan sekolah tersebut. 

    Sebelumnya kami telah dibantu dengan pengadaan CCTV di sekolah ini, maka tingkat keamanan dan kenyamanan kami semakin meningkat. Dan saat ini kami menerima sebuah minibus yang memang sangat kami butuhkan terutama ketika kami memiliki kegiatan sekolah dengan rute dan jarak tempuh yang jauh, ungkap Arimbawa.

    Mewakili seluruh elemen SMA Negeri 1 Singaraja, Arimbawa mengucapkan terikasih dan berharap agar kepedulian para alumnus Smansa Singaraja lintas generasi terus tumbuh dan berkembang utamanya demi kemajuan sekolah yang dahulunya merupakan tempat mereka menuntut ilmu. (ARI HUMAS)







PRO 3 RRI Live Streaming


 





Email

Log InLog In

Get our toolbar!

PageRank